Manfaat Kartu Kredit Bank Mega Sesuai Jenis Kartu yang Digunakan
Insight

Manfaat Kartu Kredit Bank Mega Sesuai Jenis Kartu yang Digunakan

Manfaat kartu kredit Bank Mega dapat disesuaikan dengan jenis dari penggunaan kartu kredit tersebut untuk memenuhi transaksi pembayaran dilakukan oleh para penggunanya.

Bank Mega telah mengeluarkan produk dari layanan perbankan yang sangat bervariasi termasuk kehadiran produk kartu kredit yang banyak memberikan kemudahan dalam menunjang kegiatan transaksi bagi pengguna.

Bagi setiap pengguna kartu kredit Bank Mega ini mendapatkan kesempatan dengan ketersediaan berbagai fitur serta kemudahan untuk menunjang kegiatan transaksi baik itu di Indonesia ataupun di luar negeri. Sehingga hanya dengan menggunakan satu kartu kredit saja tentunya bisa melakukan berbagai kegiatan sesuai kebutuhan dari setiap pengguna.

Manfaat Kartu Kredit Bank Mega Sesuai Dengan Jenisnya

Manfaat Kartu Kredit Bank Mega Sesuai Jenis Kartu yang Digunakan

1. Mega First Infinite Credit Card

Pada penggunaan jenis kartu kredit yang satu ini spesial dari Bank Mega yang telah ditujukan pada setiap nasabah prioritas dengan AUM mulai dari 500 juta.

Dalam menggunakan kartu kredit ini juga mempunyai kelebihan utama berupa e-learning rate Garuda Miles yang cukup baik dengan ketersediaan fitur airport domestik yang lebih komprehensif dengan penawaran diskon khusus untuk beberapa merchant.

Keuntungan yang bisa didapatkan dengan menggunakan jenis kartu kredit ini diantaranya gratis biaya tahunan selama menjadi member MegaFirst serta mendapatkan akses gratis pada airport lounge domestik yang tersedia di Indonesia.

Para nasabah juga bisa memperoleh priority international airport lounge, diskon 10% untuk pembelian pesawat dan paket tour hingga cicilan 0% dengan massa tenar 3 hingga 6 bulan di Antavaya. Bahkan pengguna juga memperoleh diskon di berbagai merchant yang telah menjalin kerjasama dengan Bank Mega.

2. Mega Travel Card

Penggunaan jenis kartu kredit yang satu ini memiliki banyak keunggulan untuk mendukung perjalanan terasa lebih nyaman dan menyenangkan. Iuran tahunan untuk jenis kartu kredit yang satu ini mulai dari 1 juta jika menggunakan kartu utama serta 500.000 untuk penggunaan kartu tambahannya.

Manfaat kartu kredit Bank Mega tentunya sangat fleksibel dalam menukarkan mileage point di antara untuk 1 Mega mileage point yaitu Rp 130. Selain itu dari setiap belanja yang dilakukan 7.500 akan mendapat 1 mileage point serta double mileage point pada saat belanja di luar negeri.

3. Mega Visa Platinum

Apabila membutuhkan kartu kredit yang lebih besar tentunya bisa menggunakan jenis kartu kredit yang satu ini dengan batasan limitnya mulai dari 10 juta.

Perlu dipahami untuk syarat besaran penghasilan dalam menggunakan kartu kredit Bank Mega ini minimal 5 juta perbulan yang sangat cocok untuk mendukung kegiatan travelling ataupun bagi Anda yang hobi berbelanja.

Sementara itu untuk iuran tahunan pada kartu kredit Bank Mega ini sebesar 750.000 untuk penggunaan kartu utama serta 500.000 untuk penggunaan kartu tambahannya. Keuntungan yang bisa didapatkan dengan menggunakan fasilitas dari kartu kredit ini adalah free airport lounge serta mendapatkan diskon pada beberapa merchant yang telah tergabung pada Bank Mega.

4. Mega Visa Gold

Manfaat kartu kredit Bank Mega tentunya sangat beragam dengan menyesuaikan jenis penggunaan kartu kredit itu sendiri seperti halnya fasilitas auto debit hingga fasilitas untuk melihat adanya riwayat transaksi yang sangat mudah sehingga membuat para penggunanya lebih praktis untuk melakukan pengaturan hingga pemantauan terhadap pengeluaran bulanannya.

Penggunaan kartu kredit yang satu ini memang sangat cocok bagi Anda yang belum pernah mempunyai kartu kredit dari Bank Mega dan bisa dijadikan sebagai kartu kredit pertama. Syarat yang harus dipenuhi dalam membuat kartu kredit yang satu ini yaitu usianya minimal 21 tahun dan mempunyai penghasilan minimal 3 juta per bulan.

5. Mega Silver Card

Sebenarnya tidak jauh berbeda dengan kartu kredit Bank Mega untuk seri gold akan tetapi batasan limitnya juga lebih tinggi yang membuat kartu kredit ini sendiri bisa digunakan belanja ataupun bepergian ke mana saja sesuai kebutuhan pengguna.

Dalam hal ini para pengguna bisa menikmati adanya diskon di beberapa merchant yang telah bekerjasama dengan Bank Mega untuk menawarkan berbagai program menarik hanya dengan menggunakan kartu kreditnya tersebut.

Adapun dari penggunaan kartu kredit Bank Mega ini memiliki manfaat yang bisa dirasakan oleh para penggunanya diantaranya iuran tahunan terbilang paling murah yaitu 300.000. dalam menggunakan kartu kredit dari Bank Mega ini juga terdapat berbagai diskon menarik di beberapa merchant yang bekerja sama dengan Bank Mega.

6. Metro Mega Card

Beralih untuk ke jenis kartu kredit dari Bank Mega lainnya yang telah bekerjasama dengan PT Metropolitan Retailmart sebagai salah satu perusahaan dari CT Corp yang melakukan pengelolaan metro Departemen Store di Indonesia.

Penggunaan kartu kredit yang satu ini menawarkan keuntungan bagi para nasabah untuk melakukan kegiatan transaksi di metro Departemen Store ataupun di beberapa merchant lainnya yang sudah menjalin kerjasama dengan Bank Mega.

Adapun untuk keuntungan lain yang bisa didapatkan dengan menggunakan layanan kartu kredit dari Bank Mega ini yaitu memperoleh diskon di setiap merchant yang telah menjalin kerjasama dengan bank tersebut. Selain itu juga memperoleh tambahan diskon belanja di metro department Store pada saat nasabah sedang melakukan ulang tahun.

7. Carrefour Mega Card

Manfaat kartu kredit Bank Mega yang satu ini tentunya hanya dikhususkan untuk diterbitkan dari bank mika yang telah bekerja sama dengan PT Carrefour Indonesia sebagai salah satu perusahaan Hypermarket terbesar di Indonesia yang merupakan anak dari perusahaan CT Corp.

Dengan menggunakan kartu kredit yang satu ini tentunya para nasabah bisa memperoleh berbagai keuntungan untuk mendukung kegiatan transaksi di sektor Carefour ataupun beberapa merchant lain yang sudah menjalin kerjasama dengan Bank Mega.

Manfaat yang bisa dirasakan oleh para pengguna saat menggunakan kartu kredit dari Bank Mega ini diantaranya memperoleh diskon serta keistimewaan lain saat berbelanja di seluruh sektor Carefour. Selain itu para pengguna juga bisa mendapatkan diskon di sejumlah merchant apabila melakukan kegiatan transaksi belanja menggunakan kartu kredit dari Bank Mega tersebut.

Gunakan Jack untuk kebutuhan bisnis Anda

itsjack.com

Daftar Startup Bidang Pendidikan dengan Layanan Unggulan

Previous article

Daftar Software Otomatisasi Hutang Piutang Terbaik

Next article

You may also like