Cara Cek dan Daftar Nomor Induk Berusaha (NIB)
Bisnis

Cara Cek dan Daftar Nomor Induk Berusaha (NIB)

Cara cek dan daftar NIB atau Nomor Induk Berusaha disini bisa menjadi panduan untuk siapapun yang membutuhkannya. NIB sendiri pada dasarnya merupakan suatu identitas bagi usaha milik Anda yang menyatakan izin atas usaha tersebut.

NIB dikeluarkan oleh OSS dan menjadi sertfikasi ahalal atau legalnya sebuah usaha yang beroperasi. Untuk itu Nomor Induk Berusaha ini bisa dikatakan merupakan hal penting dan mendasar bagi siapa saja yang ingin menjalankan usahanya.

Tentunya hal ini perlu melalui berbagai proses yang sebenarnya tidak rumit namun memerlukan waktu. Proses ini sudah pasti penting bagi para pelaku usaha di Indonesia.

Bagi Anda yang saat ini ingin cari tahu lebih dalam mengenai cara cek serta daftar NIB tidak perlu panik. Anda bisa lihat seluruh langkah yang perlu dilakukan untuk melakukan cek dan pendaftaran NIB seperti di bawah ini.

Cara Cek NIB dengan Mudah

Cara Cek dan Daftar Nomor Induk Berusaha (NIB)

Untuk melakukan pengecekan NIB diperlukan langkah-langkah berikut di bawah ini.

1. Kunjungi Website Resmi

Pertama-tama untuk dapat melakukan cek Nomor Induk Berusaha adalah mengunjungi situs web. Dalam hal ini situs web yang bisa dikunjungi adalah situs resmi Online Single Submission atau OSS. Untuk dapat mengaksesnya maka Anda bisa menuju link address https://oss.go.id/.

Pastikan alamat situs ini sudah benar dan tidak ada kesalahan. Nantinya Anda akan terhubung langsung dengan OSS yang berwenang mengeluarkan NIB. Jangan lupa pula untuk memastikan adanya jaringan internet yang lancar dan memadai untuk dapat mengakses situs penting ini.

2. Pilih Opsi Cek NIB

Setelah masuk ke dalam situs OSS maka pilihlah opsi Cek NIB. Terlebih dahulu carilah fitur ini kemudian klik atau tekan tombolo psi tersebut.  Atau mungkin fitur ini tersedia dalam bentuk opsi Layanan Cek Perizinan atau bisa juga Perizinan NIB. Maka sebaiknya perhatikan terlebih dahulu opsi yang tersedia di layar agar Anda tidak sampai melakukan kesalahan.

Di layar perangkat Anda pastinya akan tampak kolom Cek NIB atau Perizinan NIB atau sejenisnya. Pada kolom kosong ini nantinya bisa Anda penuhi dengan Nomor Izin Berusaha milik Anda. Yang perlu diperhatikan dalam hal ini adalah ketelitian saat mengisikan NIB milik usaha Anda.

3. Tekan Tombol Cek

Kemudian klik tombol Cek atau tekan simbol Cari. Lihat terus layar perangkat dan tunggu hasilnya. Jika NIB valid maka nantinya informasi terkait perusahaan akan muncul. Informasi yang muncul tersebut berisikan status keaktifan usaha yang sedang Anda jalankan dan kelola.

Pada informasi tersebut juga tertera nama perusahaan serta NIB. Maka informasi tersebut bisa dikatakan jauh dari kesalahan. Dengan melihat kembali info tersebut maka berarti Anda telah berhasil melakukan cek NIB.

Cara Mendaftarkan Akun Jack untuk Kemudahan Finansial Perusahaan Anda

Cara Daftar NIB

Sedangkan jika ingin tahu cara daftar NIB, maka sebaiknya ikuti saja beberapa langkah yang tertera berikut di bawah ini.

1. Kunjungi Website Resmi

Hampir sama dengan proses pengecekan NIB maka pendaftarannya juga bisa dilakukan secara online. Untuk mendaftarkan Nomor Induk Berusaha maka Anda bisa segera mengunjungi situs web resmi dari lembaga Online Single Submission atau OSS di https://oss.go.id/.

Anda nantinya akan masuk ke dalam situs yang sama saat melakukan pengecekan NIB. Tampilannya fitur yang tersedia juga hadir dengan baik sehingga mudah dipahami oleh siapapun yang mengaksesnya.

2. Pilih Menu Daftar

Pilih opsi Daftar atau Registrasi yang tampak pada layar perangkat Anda. Jika Anda menemui kesulitan atau kendala dalam hal ini nantinya Anda bisa mengikuti panduan yang tersedia pada situs. Atau bisa juga Anda menghubungi nomor kontak dari OSS yang bisa dihubungi dan memang tersedia untuk melayani masyarakat.

Bagi para pemilik usaha yang belum memiliki akun OSS sebelumnya perlu membuatnya terlebih dahulu. Jadi buatlah akun OSS jika memang belum memiliki.

Selanjutnya isi informasi yang diperlukan misalnya saja seperti nama perusahaan dan alamat perusahaan. Mungkin juga diperlukan data lainnya dalam membuat akun OSS. Maka Anda perlu mencantumkan data lain yang diperlukan untuk buat akun OSS agar dapat mendaftarkan NIB.

3. Mengikuti Petunjuk Tertera

Kemudian ikuti seluruh petunjuk untuk mengunggah berbagai dokumen yang diperlukan. Setiap petunjuk perlu diikuti dengan bertahap agar nantinya proses daftar NIB bisa terlaksana dengan baik dan tepat.

Proses unggah dokumen disini memang perlu dilakukan untuk menunjang registrasi perusahaan. Jadi usahakan agar tidak sampai ada dokumen yang terlewat agar pendaftaran NIB bisa lancar.

4. Mendapatkan NIB

Setelah proses selesai maka sistem dari OSS akan memberikan nomor NIB baru bagi perusahaan Anda. Hal ini berarti bahwa Anda sudah berhasil memiliki Nomor Induk Berusaha. Setelah memiliki nomor ini berarti usaha Anda bisa dijalankan tanpa mengkhawatirkan hal apapun.

Anda juga bisa melakukan proses izin lainnya untuk mmeperlancar usaha. Tentunya setiap proses untuk pengajuan permohonan izin lainnya memerlukan NIB. Tak hanya itu saja namun Anda juga bisa mengembangkan usaha dengan metode yang terbaik setelah mendapatkan NIB.

Cara cek dan daftar NIB bisa menjadi perhatian untuk Anda yang saat ini ingin menjalankan usaha. Penting untuk diingat bahwa proses cek dan daftar NIB harus dilakukan secara teliti dan akurat. Hal ini bertujuan untuk menghindari masalah di kemudian hari.

Jika Anda mengalami kesulitan atau memerlukan bantuan tambahan maka segera hubungi lembaga terkait atau pihak yang berwenang.

Jangan menunda-nunda untuk melakukan pendaftaran Nomor Izin Berusaha. Sebab nomor ini merupakan titik awal bagi beroperasionalnya usaha Anda. Nomor tersebut juga menandakan legalitas usaha sehingga Anda tak perlu mengambil resiko besar saat menjalankan bisnis.

Gunakan Jack untuk kebutuhan bisnis Anda

itsjack.com

JIka usaha Anda telah terdaftar maka sudah pasti usaha tersebut tergolong formal. Anda pun bisa saja mengembangkan usaha dengan lebih lancar dan tanpa hambatan terutama dalam hal perizinan.

Sensory Marketing: Pengertian Serta Manfaat dan Tujuannya

Previous article

Cara Membuat Rekening PT Perorangan

Next article

You may also like