Deretan Bank Terbesar di Vietnam Berdasarkan Kepemilikan Aset
Insight

Deretan Bank Terbesar di Vietnam Berdasarkan Kepemilikan Aset

Bank terbesar di Vietnam mampu menunjang kegiatan transaksi ataupun pengajuan pinjaman untuk masyarakat di negaranya. Terlebih saat ini hampir setiap negara memiliki banyak bank yang memberikan pelayanan terbaik kepada para masyarakatnya.

Baca Juga Transfer Internasional Terjangkau, Cepat, dan Mudah untuk Bisnis Anda

Tidak heran jika di negara Vietnam terdapat bank terbesar dari segi jumlah aset yang dimilikinya. Dengan melihat berdasarkan kepemilikan aset tentunya sudah bisa dianalisis adanya beberapa bank besar di Vietnam untuk memenuhi kebutuhan transaksi.

Bank Terbesar di Vietnam

Deretan Bank Terbesar di Vietnam Berdasarkan Kepemilikan Aset

1. Bank For Investment And Development Of Vietnam

Bank For Investment And Development Of Vietnam

Salah satu bank yang lebih dikenal dengan sebutan BIDV ini merupakan bank milik negara Vietnam dan menjadi bank terbesar di Vietnam berdasarkan aset yang mencapai 72 miliar USD per Juni 2021.

Bank ini juga pernah mendapatkan penghargaan house of the year yang berasal dari majalah Risiko Asia dikarenakan sudah berada di garis paling depan untuk mendukung pembangunan ekonomi di negara Vietnam dengan membuat modernisasi manajemen risiko serta pengembangan produk keuangan terbaru seperti halnya lindung nilai derivatif energi.

Baca Juga Kartu Kredit Korporat: Defenisi, Jenis, Keuntungan, dan Cara Kerja Kartu untuk Startup

Bank yang ada di Vietnam ini telah berdiri dari tanggal 26 April 1957 dan di tahun 2007 pemerintah Vietnam telah mengumumkan bahwasanya menjual saham minoritas BIDV serta 3 bank yang lain.

Sementara itu di November 2019 secara resmi menandatangani perjanjian kerjasama strategis bersama Hana Bank serta memberikan pengumuman bank Korea itulah yang akan menjadi pemegang saham strategis asing dengan mempunyai 15% modal dasar.

2. Vietinbank

Vietinbank

Vietinbank merupakan bank milik negara Vietnam yang mana di tahun 2023 lalu ternyata menjadi bank terbesar kedua di Vietnam dengan memiliki aset yang dikelolanya hingga mencapai VND 1800 triliun atau kisaran 76 miliar dolar.

Bank yang satu ini merupakan perusahaan terbesar dengan urutan ke-13 di Vietnam dan mempunyai kapitalisasi pasar hingga mencapai kisaran 2,5 miliar dolar di akhir tahun 2012 dan membuatnya sebagai salah satu perusahaan yang tercatat terbesar di Vietnam.

Baca Juga Kirim Uang ke Vietnam dengan Mudah bersama Jack

The Vietnam Industrial and Commercial Bank atau Incombank didirikan oleh State Bank of Vietnam di tahun 1991 sebagai salah satu dari adanya empat bank komersial pertama sesudah dikenalkannya sistem perbankan dua tingkat.

Selain itu di tahun 2000 ternyata juga dikabarkan telah mempunyai total aset hingga mencapai 48,7 triliun VND dengan utangnya mencapai 26,2 triliun dan simpanan hingga 40,7 triliun.

3. Vietcombank

Vietcombank

Vietcombank adalah bank terbesar di Vietnam yang menjadi Bank komersial dengan kantor pusatnya berada di Hanoi Vietnam. Bang yang satu ini mempunyai cabang hingga 116 dengan kantor transaksi di Vietnam sebanyak 474, anak perusahaan di luar negeri ada 3 dan anak perusahaan lokal ada tiga, tiga perusahaan patungan serta kantor perwakilan luar negeri yang berada di Singapura.

Sebelumnya Vietcombank merupakan FEMD yang berasal dari NBV dan berdiri di tanggal 20 Januari 1955 dan di tahun 1961 FEMD beralih nama menjadi FEB yang berada di bawah SBV.

Baca Juga Artikel Lain dari Jack Tentang Bank Terbesar di Dunia

Bank Terbesar di Hong Kong
Bank Terbesar di Thailand
Bank Terbesar di Korea Selatan
Bank Terbesar di Arab Saudi
Bank Terbesar di Pakistan
Bank Terbesar di Jepang

Di tahun 2008 ternyata bank ini dipilih oleh pemerintah sebagai percontohan privatisasi perusahaan milik negara yang selanjutnya terdaftar pada bursa efek Ho Chi Minh di tanggal 30 juni 2009 sesudah kesuksesan IPO dengan mengumpulkan sebanyak 652 juta us dan menjadikannya sebagai perusahaan Vietnam terbesar yang mampu melakukan penawaran umum perdana.

4. Techcombank

Techcombank

Bank terbesar di Vietnam ini merupakan bank publik Vietnam dengan saham yang dimilikinya telah diperdagangkan pada kurva efek kota Ho Chi Minh yang mempunyai ticker TCB. TCB telah berdiri dari tahun 1993 dari pengusaha Vietnam yang telah kembali dari Rusia dan untuk investor domestiknya yakni Vietnam Airlines serta Masan Group.

Sementara itu di tahun 2005 bank Global HSBC telah mengakuisisi adanya 10% saham yang berasal dari bank ini dan di tahun 2008 HSBC mampu meningkatkan kepemilikan pada bank ini hingga 20% dengan kegiatan investasi lanjutan hingga mencapai 77,1 juta.

Kemudian di tahun 2017 HSBC mendivestasi adanya investasi strateginya pada bank dengan melakukan penjualan hingga 172 juta saham dan di tahun 2018 perusahaan ekuitas swasta AS Warburg Pincus justru menanamkan investasinya mencapai 370 juta dolar.

5. Agribank

Agribank

Agribank merupakan salah satu bank terbesar di Vietnam dalam bentuk bank komersial yang memiliki total aset cukup tinggi dan menjadi perusahaan milik negara yang memiliki status khusus hingga keberadaannya sebagai perusahaan terbesar di Vietnam.

Bank yang satu ini telah berdiri dari tanggal 26 Maret 1988 sebagai bank komersial milik negara pertama di negara Vietnam yang berdiri dengan tujuan lebih memfokuskan terhadap sumber daya kredit untuk memberikan pelayanan pembangunan petani, pertanian hingga daerah pedesaan.

Perkembangannya di tahun 2000 membuat bank ini mempunyai 2.300 cabang dengan kantor transaksi yang sudah tersebar di seluruh negeri dan mampu menguasai pangsa pasar kredit pertanian hingga mencapai 40%, di tahun 2011 kemudian diubah sebagai perseroan terbatas dengan anggotanya satu orang yang  kemudian diubah sebagai perseroan terbatas yang anggotanya hanya satu orang dengan presentasi 100% dimiliki oleh negara.

Di tahun 2022 lalu bank juga dianugerahi penghargaan excellent payment quality dari JP Morgan Bank USA, tidak heran jika menjadi bank dan perusahaan terbesar di Vietnam.

Cara Mendaftarkan Akun Jack untuk Kemudahan Finansial Perusahaan Anda

6. Vietnam Prosperity Joint-Stock Commercial Bank

Vietnam Prosperity Joint-Stock Commercial Bank

Bank ini lebih dikenal sebagai bank komersial saham gabungan Vietnam untuk perusahaan swasta yang berdiri di tanggal 12 Agustus 1993. Sesudah beroperasi hingga 22 tahun lamanya tentunya bank ini mampu meningkatkan modal dasar menjadi VND 8,056 miliar yang dapat meningkatkan jumlah poin transaksi lebih besar lagi dari 208 dan mempunyai tenaga kerja kisaran 12.400 karyawan.

Bahkan untuk bank yang satu ini menjadi anggota kelompok 12 bank terkemuka di Vietnam yang mengambil langkah untuk penegasan kembali reputasi yang dimilikinya sebagai bank dinamis yang mempunyai kapasitas terhadap keuangan yang lebih stabil dan memiliki tanggung jawab pada masyarakat.

Gunakan Jack untuk kebutuhan bisnis Anda

itsjack.com

Dalam mencapai visi ambisiusnya tentunya juga menerapkan strategi pertumbuhan agresif pada periode 2012 hingga 2017 dengan dukungan McKinsey sebagai salah satu perusahaan konsultan terkemuka di dunia untuk lebih memfokuskan terhadap pertumbuhan organik di segmen nasabah sasaran.

6 Bank Terbesar di Australia dan Ternama di Dunia

Previous article

5 Bank Terbesar di Selandia Baru dengan Kepemilikan Aset Besar

Next article

You may also like